Danau-Toba.Wahananews.co, Samosir - Pemilu 2024 yang akan diselenggarakan tinggal 70 hari lagi, dimana dalam pesta Demokrasi yang akan dilaksankan 14 Februari 2024 yang akan memilih Pemimpin Republik Indonesia dan Wakil Rakyatnya, 5 Tahun ke depan 2024 -2029. Pesta demokrasi yang juga akan menentukan nasib masyarakat Indonesia kedepanya, baik itu akan pembangunan dan kehidupan masyarakatnya.
Hal tersebut disampaikan Abdon Nababan salah satu calon Dewan Perwakilan Daerah ( DPD) untuk Sumatera Utara, Rabu 06 Desember 2023.
Baca Juga:
Soal Hasil Pilpres 2024: PTUN Jakarta Tak Terima Gugatan PDIP, Ini Alasannya
Abdon Nababan maju sebagai calon DPD yang akan mewakili daerah Propinsi Sumatera Utara.
Majunya Abdon Nababan sebagai calon Anggota DPD SUMUT atas dorongan dari masyarakat Sumatera Utara. Adapun dasar dukungan yang diberikan masyarakat padanya
Adalah, Abdon Nababan yang bergerak dan salah satu Aktivis Lingkungan.
Abdon Nababan juga menyampaikan bahwasanya masih banyak persoalan di tengah tengah masyarakat, salah satu nya akan akan hak hak Tanah Ulayat masyarakat di Sumatera Utara, selain itu juga akan lingkungan alam yang tidak terurus serta adanya dugaan pembiaran akan kerusakan Ekosistem Alam. Ia juga menyampaikan untuk itu dirinya bersama AMAN ( Aliansi Masyarakat Adat Nusantara) melakukan gerakan bersama masyarakat guna menentang akan hal hal kerusakan ekosistem alam dan hak hak ulayat masyarakat.
"Untuk itu, saya maju di pemilihan DPD ini, jika saya terpilihnya nanti di Pemilu yang akan dilaksankan 14 Februari 2024, maka kita akan lebih kuat menyuarakan akan suara rakyat, Untuk itu 70 hari lagi kita akan mengikuti Pemilu, ayo tetapkan pilihan kita untuk 5 Tahun kedepan," ujar Abdon Nababan.
Baca Juga:
KPU Labura Verifikasi Berkas Calon Bupati dan Wakil Bupati di Rantau Prapat: Pastikan Dokumen Sah
Dalam Pemilihan Umum ( Pemilu) Nantinya , Abdon Nababan yang maju dari DPD berada dalam daftar di urutan 1 (satu) dari 21 Calon DPD Propinsi Sumatera Utara. Abdon juga menyampaikan harapan dan Doa agar kiranya dirinya dapat terpilih di Pemilu nanti dan dapat menjalankan Amanah yang di berikan masyarakat padanya.
"Dalam kerta suara nantinya guna memudahkan Pemilih Cukup melihat Nama Ir. Abdon Nababan Nomor urut 1 paling kiri dan paling atas di kertas suara, berbaju merah dengan ikat kepala merah (partali-tali narara)," ucap Abdon Nababan yang juga pengerak kemajuan Pariwisata Sumatera Utara yang berbasiskan Lingkungan dan budaya.
Abdon Nababan, juga menuliskan bahwa sebagai aktivis lingkungan hidup dan pejuang pengembalian tanah adat dirinya juga pernah meraih sebagai penerima Nobel-Asia Ramon Magsaysay 2017 dan pemecah rekor MURI bidang kebudayaan 2012.