WahanaNews-DanauToba | Personil Polsek Simanindo melaksanakan sambangi masyarakat di dusun III desa Tomok Kecamatan Simanindo guna mensosialisasikan kepada masyarakat terkait rencana pelaksanaan F1H2O di kawasan Danau Toba, Kamis (23/2/2023).
"Adapun kegiatan Personil kita ini dalam rangka mensosialisasikan kepada masyarakat terkait rencana pelaksanaan F1H2O di kawasan Danau Toba," uar AKP Nandi Butar Butar.Kapolsek Simanindo.
Baca Juga:
Ikatan Akademi Paradigta Indonesia, 23 Kader Pekka Angkatan 1 di Meranti Diwisuda
Kapolsek Simanindo juga menjelaskan bahwa Personil Bhabinkamtibmas Polsek Simanindo tersebut juga menghimbau kepada masyarakat di dusun III desa Tomok agar tetap bersinergi dengan Polsek Simanindo maupun bhabinkamtibmas guna menjaga Kamtibmas yang Kondusif.
"Dalam kunjungan kita ini masyarakat merasa senang atas kunjungan Bhabinkamtibmas Ke tempat mereka.dan Masyarakat siap mendukung Polsek Simanindo dalam menciptakan situasi keamanan yang kondusif," kata Bripka DJ. Arfan, SH Personil Bhabinkamtibmas Polsek Simanindo. [rum]