WahanaNews-DanauToba | Kapolres Tapanuli Tengah (Tapteng), AKBP Jimmy Christian Samma, didampingi Waka Polres Kompol K. Nababan, Kabag Ops Kompol R. Siahaan, Kasat Intelkam AKP J. Situmorang, dan Kasat Binmas Iptu D. Antomi, bersilaturahmi ke Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Tapanuli Tengah.
Kungjungan Kapolres bersama sejumlah PJU Polres Tapteng itu, disambut langsung Ketua PDM, H. Rasidin Barasa, di kediamannya di Kelurahan Sibuluan Indah, Kecamatan Pandan, Tapteng, Jum'at (24/3/2023).
Baca Juga:
Yin-Yang konsep dalam filosofi Tionghoa yang biasanya digunakan untuk mendeskripsikan Sifat Kekuatan
AKBP Jimmy mengatakan, tujuan silaturahmi adalah untuk menjalin dan meningkatkan kerjasama antara Polri dengan tokoh agama, dalam menjaga Kamtibmas di bulan suci Ramadhan ini.
"Polri dan tokoh agama harus tetap solid dalam menjaga kekondusifan pada bulan suci Ramadhan 1444 H," jelas Kapolres.
Menyikapi kehadiran Kapolres Tapteng bersama rombongan, Rasidin Barasa menyampaikan ucapan terima kasih. Ia berharap, pihak kepolisian menertibkan sejumlah aksi kenakalan remaja. Selain itu, Polri juga diminta untuk mengatur arus lalu lintas, di lokasi masjid yang sedang melakukan ibadah sholat berjamaah. [rum]
Baca Juga:
Menteri BUMN Apresiasi Gerak Cepat PLN Hadirkan Energi Bersih di IKN