Tapteng.WahanaNews.co, Sibolga - Wali Kota Sibolga, H. Jamaluddin Pohan, melantik sebanyak 58 Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas di dalam Pemerintah Kota (Pemko) Sibolga, di Gedung Nusantara 1 Kantor Wali Kota Sibolga. Dalam arahan dan sambutannya, Wali Kota menekankan tujuan dari pelantikan ini yakni membenahi dan memantapkan organisasi agar bisa meningkatkan kinerja dan pelayanan maksimal, Jumat (19/01/24).
"Pentingnya menjaga netralitas dalam menjelang Pemilihan Umum. Saya minta setiap pejabat memiliki wawasan yang luas dan kemauan yang kuat untuk mendukung pimpinan," katanya.
Baca Juga:
Usai Jabat Pj Bupati Tapteng, Dr Sugeng Riyanta Siap Dilantik sebagai Wakajati Jawa Tengah
"Untuk para pejabat yang dilantik agar bisa menjadi penggerak dalam organisasi dan segera menyesuaikan diri, selain itu juga menjaga loyalitas serta menghindari praktik korupsi," imbuhnya.
Jamaluddin Pohan juga melakukan penyematan tanda jabatan kepada Camat dan Lurah yang baru dilantik, serta memberikan Surat Perintah Tugas kepada Plt. Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan Dan Aset Daerah Kota Sibolga, Plt. Badan Kepegawaian Daerah Kota Sibolga, dan Plt. Dinas Kesehatan Kota Sibolga.
Dalam pelantikan ini turut hadir Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembangunan Rudolf Supratman Butarbutar, M.Pd, serta Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Bustanul Arifin, Keduanya turut hadir sebagai saksi. Forkopimda, Sekda Sibolga, M. Yusuf Batubara, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Josua Hutapea, dan beberapa Pimpinan OPD Sibolga juga turut hadir dalam pelantikan tersebut.
Baca Juga:
Pemerintah Sulteng Tingkatkan Kompetensi Pejabat Administrator Melalui Pelatihan Kepemimpinan
[Redaktur: Hadi Kurniawan]