"Hari ini adalah terakhir diselenggarakan kejuaraan dunia jetski tahun 2024 dan berakhir di Samosir. Saya sangat senang melihat perkembangan penyelenggaraan dan juga fasilitas semakin baik," kata Menpora.
Dito juga menilai kesuksesan Aquabike Jetski World Champhionship di Danau Toba memiliki dampak yang baik. Salah satu buktinya yakni semakin banyaknya semua peserta dari negara luar.
Baca Juga:
Polres Taput Dukung Program Kerja 100 Hari Presiden RI Dalam Rangka Ketahanan Pangan 2025 Turut Menanam Jagung
"Untuk penyelenggaraan kita patut bangga, karena partisipasi yang ikut pada kejuaraan internasional terus naik secara signifikan. Sekitar 100 pembalap dari 30 negara berlaga pada ajang ini," ujar Menpora Dito Ariotedjo.
"Ini menandakan perhelatan Aquabike Jetski World Champhionship 2024 sangat diminati dan digandrungi di ekosistem Aquabike negara luar," tambahnya.
Masih dalam rangkaian event ini, partai final Solu Bolon digelar sebagai bagian dari side even. Tim Kabupaten Samosir berhasil meraih Juara 1 dan berhak mendapat hadiah Rp100 Juta, Juara 2 Kabupaten Taput mendapat hadiah Rp60 Juta, Juara 3 Kabupaten Toba dengan hadiah Rp. 30 Juta dan Juara 4 Kabupaten Humbahas mendapatkan hadiah sebesar Rp. 10 Juta. Penyerahan hadiah dan Piala Bergilir diserahkan oleh Plt Bupati Samosir Drs Martua Sitanggang.
Baca Juga:
Keuangan Tapanuli Utara Defisit Ulah TPAD dan Menyalahi PMK
Untuk Aquabike Jetski World Championship 2024 Grand Prix Lake Toba Series, adapun pemenang di masing-masing kategori adalah sebagai berikut :
1. Ski Ladies Paralel Slalom
- Juara 1 : Benedicte Drange, NOR
- Juara 2 : Jasmine Ypraus, EST
- Juara 3 : Sofie Borgstrom, SWE
2. Ski Division GP1 Paralel Slalom
- Juara 1 : Mickael Poret, FRA
- Juara 2 : Morgan Poret, FRA
- Juara 3 : Drag Martin Drange, NOR
3. Runabout GP1 Paralel Slalom
- Juara 1 : Samuel Johanson, SWE
- Juara 2 : Gyorgy Kasza, HUN
- Juara 3 : Jeremy Perez, FRA