"Jadi kita harapan semua yang hadir bisa mengikuti pelatihan dasar ini, dan nantinya anda anda menjadi relawan di wilayah masing masing dalam mencegah maupun menangani terjadinya kebakaran, baik di rumah maupun di sekitaran kita," ujar Ilham.
Ilham juga menjelaskan dimana setiap menjumpai kejadian kejadian kebakaran, baik kecil maupun besar yang paling utama jangan panik.
Baca Juga:
Kuli Bangunan di Pinangsori, Dipastikan Lebaran di Balik Jeruji Besi
"Dan yang terpenting adalah jangan panik dalam menghadapi situasi saat kebakaran. Dan nanti kita akan lihat dan praktekan langsung cara pemadaman api secara manual dengan para instruktor yang sudah terlatih, dan kita harapkan kita semua bisa memperhatikan dan bisa memahami setiap cara cara pemadaman api," ujarnya.
Kabid ini juga menyatakan apabila ada kejadian kebakaran maupun kedalam kendala di masyarakat bisa menghubungi kontak pemadam kebakaran di nomor Telepon (0631)471444 dan 0813 6284 4044 untuk koordinator Pandan , dan (0638)510418 dan 0821 6801 6881 untuk Danru Barus.
(Redaktur : Tohap Simaremare)