DanauToba.WahanaNews.co - Sebagai bagian dari upaya untuk meningkatkan kualitas dan kepercayaan masyarakat - khususnya dalam mendukung perkembangan ekonomi kreatif di Kabupaten Samosir serta menjamin konsumsi aman dari produksi Usaha Industri Rumah Tangga - Pemerintah Kabupaten Samosir melalui Dinas Kesehatan menginisiasi kegiatan "Bimbingan Teknis Penyuluhan Keamanan Pangan untuk Pelaku Usaha Industri Rumah Tangga Pangan (IRTP)" pada hari Selasa, 26/09/2023.
Dalam pelatihan teknis ini, sebanyak 70 pelaku Industri Rumah Tangga dari Kabupaten Samosir berpartisipasi dalam kegiatan dua hari yang berlangsung di Hotel Aek Rangat, Kecamatan Pangururan, 25-26 September 2023. Acara Bimbingan Teknis ini secara resmi dibuka oleh Kadis Kesehatan, Dr. Dina Hutapea, melalui Kabid Pelayanan Kesehatan dan SDK, Dr. Buha MB Purba.
Baca Juga:
Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tapanuli Tengah Bersihkan Sampah di Onan Hajoran
Bimbingan Teknis Penyuluhan Keamanan Pangan untuk Pelaku Usaha Industri Rumah Tangga Pangan (IRTP) di Wilayah Kabupaten Samosir Tahun Anggaran 2023 ini, dilaksanakan dalam kerjasama dengan CV Eldwin Cipta Kompetisi, yang bertindak sebagai narasumber. Tujuan utamanya, menurut Kadis Kesehatan Kabupaten Samosir, adalah untuk meningkatkan keamanan dan kualitas produk IRTP yang beredar di masyarakat Kabupaten Samosir.
Kadis Kesehatan menambahkan bahwa melalui peningkatan efisiensi pengawasan pasar produk Industri Rumah Tangga, produk tersebut dapat bersaing di pasaran domestik dan internasional. Setelah mengikuti Bimbingan Teknis Penyuluhan Keamanan Pangan, peserta diharapkan segera mengurus proses perizinan produksi mereka untuk mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif di masyarakat. Begitu yang disampaikan oleh Marlince Sihite salah seorang narasumber dalam kegiatan ini.
Lebih lanjut, Marlince Sihite mencatat bahwa Kabupaten Samosir merupakan destinasi wisata internasional, dan pelaku industri rumah tangga ini dapat mendukung perkembangan pariwisata di Kabupaten Samosir dengan menyediakan berbagai kuliner dan souvenir yang dibutuhkan para wisatawan yang berkunjung ke kawasan Danau Toba, khususnya ke Kabupaten Samosir.
Baca Juga:
Pertanyakan Transparansi Dana Desa, Warga Datangi Kantor Dinas PMD Tapteng
[Redaktur : Hadi Kurniawan]