Danau-Toba.WahanaNews.co Samosir - Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom, ST berharap agar para peserta perlombaan Jetski di Danau Toba dapat merasakan pengalaman yang tak terlupakan saat berada di Samosir. Harapan ini ia sampaikan saat acara Welcome Dinner yang diadakan oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Utara di Marianna Hotel & Resort, Tuktuk Siadong, Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir, pada Selasa (21/11/2023).
Welcome Dinner ini diselenggarakan sebagai bagian dari penyambutan bagi para rider dan seluruh partisipan Aquabike Jetski World Championship 2023 yang akan diadakan di Danau Toba dengan tuan rumah 4 Kabupaten penyelenggara, yaitu Karo, Dairi, Samosir, dan Toba.
Baca Juga:
Kisah Kepedulian AKBP Eddy Mashuri: Sambut dan Antarkan Fatimah Zahra untuk Pengobatan Tumor
Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom dalam pidatonya menyampaikan rasa kehormatan bagi Kabupaten Samosir karena dapat menerima dan menyambut seluruh pengendara dan partisipan yang terlibat dalam Aquabike Jetski World Championship 2023 di Danau Toba, pada tanggal 22 hingga 26 November 2023. Tema even ini adalah "United Spirit of Lake Toba" dan diharapkan dapat menjadi etalase persatuan antara empat wilayah sekitar Danau Toba, yaitu Samosir, Toba, Karo, dan Dairi.
“Kami bersyukur atas kebaikan Tuhan yang telah memberikan keistimewaan untuk menjadi bagian dari keindahan alam Danau Toba seperti yang kita kenal sekarang. Letusan dahsyat Gunung Toba sekitar 74.000 tahun yang lalu, dianggap oleh banyak ahli vulkanologi, sebagai letusan gunung berapi terbesar sepanjang sejarah umat manusia. Dan itulah tujuan kami di sini, untuk merangkul kekuatan alam, sejarah, dan merayakan keindahan yang dibawanya kepada kita semua," ungkapnya.
Vandiko Gultom menegaskan bahwa even ini tidak akan terlaksana tanpa kerja keras dan dedikasi dari pemerintah, penyelenggara, dan para pengendara yang berpartisipasi dari berbagai negara. Ia berharap para pengendara dapat merasakan pengalaman yang menyenangkan dan menarik dalam seluruh rangkaian kegiatan dan kompetisi, serta memanfaatkan kesempatan terbaik untuk berkumpul, membangun jejaring baru, dan mendapatkan teman baru.
Baca Juga:
Dr Susanti Dewayani, Sambut Audiensi Panitia Jambore SEKAMI Keuskupan Agung Medan
“Saya sangat senang bisa menyambut Anda semua di Samosir. Rasakan pengalaman terbaik dan tak terlupakan di Samosir," ucap Vandiko Gultom.
Sementara itu, Sekdaprov Arief Sudarto Trinugroho mengucapkan selamat datang kepada seluruh peserta dan tim yang hadir untuk mengikuti Acquabike Jetski World Championship 2023 di Danau Toba. Arief menyatakan bahwa even ini adalah momentum penting untuk membangkitkan kembali pariwisata di Sumatera Utara, terutama kawasan Danau Toba. Sebab, tak hanya menghadiri pertandingannya, wisatawan dapat menikmati berbagai objek wisata, seperti panorama Danau Toba dan berbagai macam budaya dan adat di kawasan tersebut.
“Melalui acara ini, kami berharap dapat memberikan dampak positif dengan meningkatkan kunjungan wisata, pendapatan, dan kesejahteraan masyarakat Sumatera Utara,” kata Arief Sudarto Trinugroho.