WahanaNews-DanauToba | Jelang Penggelaran Event F1H2O Powerboat, Polres Samosir melaksanakan Apel Kesiapan Ops Hopal Toba 2023 pada Kamis (23/2/2023) di Mako Polres Samosir Jalan Danau Toba, Kelurahan Pasar Pangururan, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir.
Apel Kesiapan Ops Hopal Toba 2023 dipimpin oleh Kapolres Samosir AKBP Yogie Hardiman, S.H, S.I.K, M.H dan dihadiri pejabat-pejabat utama Polres Samosir. Bertindak sebagai perwira Apel Kasubbagdal Ops Polres Samosir AKP Effendi, Komandan Upacara Ipda Abdul Rahman, S.H, anggota Polres Samosir, Polsek jajaran.
Baca Juga:
Polres Asahan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2024
"F1 Fowerboat (F1H20) world championship yang bakal digelar di kawasan Destinasi pariwisata super prioritas (DPSP) Danau Toba, Sumatera Utara yang akan dilaksankan 24 - 26 Februari 2023. Sebelumnya, F1H2O diadakan pada tahun 1984. Tercatat hingga kini F1H20 telah digelar di 39 Negara dan di tahun 2023, Indonesia mendapat Kepercayaan untuk menjadi tuan rumah yang akan berlangsung di danau toba," ucap Kapolres Samosir AKBP Yogie Hardiman.
Lebih lanjut Kapolres Samosir menyampaikan Seri balap power boat F1H2O lake toba diperkirakan menjadi salah satu daya tarik bagi pariwisata domestik maupun Wisatawan mancanegara dan sebagai Lokomotif pemulihan ekonomi nasional tahun 2023-2024.
"Dengan diselenggarakannya F1H20 di Danau Toba, kita berharap dapat menarik wisatawan pasca pandemi covid-19, sekaligus mendorong ekonomi dan pariwisata di daerah sekitar dapat tumbuh dan berdampak positif pada masyarakat dan multiplier effect serta peningkatan perputaran ekonomi terhadap potensi pariwisata, olahraga, Serta ekonomi kreatif di toba maupun di indonesia," ucap AKBP Yogie Hardiman.
Baca Juga:
Antisipasi Kecanduan Gadget di Kalangan Pelajar, Babinsa Turun ke Sekolah
Kapolres Samosir juga menyampaikan bahwa dalam rangka hal tersebut Polda Sumut telah menyiapkan sistem rekayasa lalu lintas di wilayah Balige, Kabupaten Toba yang berlaku selama perhelatan balapan kapal super Cepat internasional F1 powerboat 2023 dan juga menggelar Tactical floor game (TFG) yang diikuti oleh seluruh Stakeholder keamanan dalam rangka persiapan pengamanan Formula satu powerboat (F1H2O) world championsip lake Toba.
Dan juga Untuk keamanan, Polda Sumut telah melakukan latihan pengamanan untuk memastikan rekayasa lalu lintas. Semua Event keamanan itu sekaligus tetap memastikan kegiatan masyarakat berjalan dengan baik dan melakukan apel gelar Pasukan sebagai penanda kesiapan melalui Operasi Hopal Toba 2023.
"Bahwasanya Bapak Kapolda Sumut, Irjen. Pol. R. Z. Panca Putra Simanjuntak memimpin secara langsung TFG pada hari Kamis, 16 Februari 2023 di pendopo rumah dinas Bupati Toba. TFG adalah metode Pengamanan suatu acara yang dilakukan menggunakan Bantuan floor game, yang bertujuan untuk memberikan gambaran mengenai situasi, cara bertindak maupun untuk Mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas di lapangan," ujar Kapolres.
"Harapan saya dengan pelaksanaan apel gelar kesiapan ini menandakan bahwa seluruh personil pengamanan baik TNI, Polri dan komponen masyarakat dan instansi pemerintah siap mengamankan, menyamakan langkah, persepsi dan pola pikir guna dapat mengantisipasi setiap kemungkinan potensi yang dapat terjadi pada saat terselenggaranya kegiatan balap F1H2O Powerboat," pungkas AKBP Yogie Hardiman. [rum]