danau-toba.wahananews.co | Tidak tanggung, Kapolres Toba yang baru dilantik pekan lalu, AKBP Taufiq Hidayat Thayeb S.H, S. IK menginginkan wilayah Kabupaten Toba bersih dari Narkoba.
Untuk mewujudkannya, Kapolres dan seluruh personil polres Toba menandatangani Pakta Integritas anti narkoba.
Baca Juga:
Kapolres Jaksel Ungkap Tawuran di Manggarai Ada Sejak 1970, Pemicunya Macam-macam
Hal ini dilakukan saat apel, yang digelar di Mako Polres Toba dipimpin oleh Kapolres Senin, (25/7/2022).
Diikuti seluruh personil baik dari Perwira Menengah (Pamen) hingga bintara menyatakan diri tidak terlibat jaringan narkotika atau tidak terlibat tindak pidana narkotika.
Kapolres Toba menyampaikan, penandatanganan ini bukan sekedar kegiatan seremonial saja, namun memberikan peringatan kepada seluruh personil untuk tidak ikut serta kedalam jaringan gelap narkoba.
Baca Juga:
Kapolres Belawan Dipatsus Buntut Tembak Pemuda Tawuran di Tol Belmera
Baik itu menjadi bandar, kurir, agen, pemakai dan menerima apapun dari pelaku tindak pidana narkotika dan diingatkan agar ditinggalkan.
"Saya tidak main-main dengan pidana Narkotika ini. Namun saya mengajak seluruh personil Polres Toba untuk membersihkan diri dari jaringan dan peredaran Naroktika dan bersama-sama untuk memerangi Narkoba untuk keselamatan anak dan cucu kita ke depan, " tegas Taufiq Hidayat.
Dilanjutkannya, penandatanganan pakta integritas adalah peringatan terakhir. Jika kemudian ditemukan ada yang terlibat akan ditindak tegas.