"Jika dalam Ngopi bareng ini ada permasalahan yang benar-benar serius, maka akan kita tindak lanjuti di kantor," pungkas Gilbeth.
Kepala Desa Sigaol Barat, Hitman Pardamean Butarbutar mengakui program Ngopi Bareng Kejari Tobasa sebagai salah satu penyuluhan hukum gratis yang sangat tepat.
Baca Juga:
Bupati Toba Galang Semangat Vaksin Booster
"Terima kasih kepada Kajari Tobasa yang sudah menyelenggarakan Ngopi Bareng ini. Lewat konsultasi hukum gratis ini kita bisa bertanya lebih leluasa seputar persoalan yang kerap muncul di desa dibandingkan kita harus datang ke kantor Kejari. Selain suasananya lebih akrab, kita juga bisa bertanya langsung kepada Jaksa yang membidangi karena hampir semua Kasinya ikut hadir di sini. Semoga program ini terus berlanjut," sebut Hitman berharap.
Acara ngopi ini hadir sejumlah wartawan, pegiat media sosial, LSM dan masyarakat.
Turut hadir Kasi Intel Gilbeth Sitindaon,SH, Kasi Pidsus Richard Sembiring,SH.,MH, Kasi Datun Herianto,SH, Kasi Pidum Marialeta bangun,SH, Kasubbag Pembinaan Charles Hutabarat, SH.,MH, Kasi BB Jhon M Purba,SH, Kadis Koperindag Tua Pangaribuan, dan Camat Porsea Robert Manurung. Sumber: InfoPublik.id (mps)