Wahananews.co | Korban kebakaran di Desa Sionggang Tengah, Lumban Julu menerima langsung bantuan berupa material bangunan, sembako, dan tenda darurat kemensos.
Korban Jamenson Sipayung dan Jonatan Silalahi masing-masing menerima bahan bangunan seng 70 lembar, semen 20 sak,broti 24 batang,paku seng 2 kotak.
Baca Juga:
“Wine Mangga” Samosir Diperkenalkan di Bazar UMKM Kaldera Toba
Kemudian Sembako beras 60 Kg, telor 60 butir, minyak goreng 2 Kg, gula 2Kg, bubuk teh 2 kotak, kopi 2 Kg, mi instan 2 kardus, bantuan Kemensos tenda 2 buah, baju, daster, baju anak sekolah SD, matras 4 buah, selimut wol 4 buah.
Untuk perlindungan tempat tinggal sementara, 2 tenda pengungsi telah dipasang di lokasi.
Sebelumnya diberitakan, 2 unit rumah di Dusun 2 PIR Desa Sionggang Tengah, Kecamatan Lumbanjulu, Kabupaten Toba dilalap si jago merah sekitar pukul 10.00 WIB, Jumat, (25/2/2022)
Baca Juga:
HUT Kabupaten Toba ke-23 Ada "Opera Simardan", Ini Rangkaian Kegiatan Pemkab
Peristiwa kebakaran rumah tinggal milik Jamenson Sipayung/br Saragi dan Jonatan Silalahi/Rinta Br. Manurung ini dilaporkan tidak ada korban jiwa dan kerugian materil belum dapat ditaksir.
2 unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Toba, begitu mendapat kabar, langsung bergegas ke lokasi.
Namun karena jarak tempuh yang jauh kedua rumah tersebut tidak dapat diselamatkan dari amukan api.