Danau-Toba.WahanaNews.co, Samosir - Dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Samosir, personil Polres Samosir melaksanakan kegiatan patroli. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah tindak pidana jalanan, seperti aksi begal, geng motor, serta tindak pidana lainnya yang dapat merugikan masyarakat. Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres Samosir AKBP Yogie Hardiman melalui pesan WhatsApp yang disampaikan Brigadir Vandu P Marpaung, Kasi Humas Polres Samosir, pada Senin, 29 Januari 2024.
Kapolres Samosir menyampaikan bahwa sebelum patroli presisi dilaksanakan, terlebih dahulu dilaksanakan apel pengecekan personil dan pemberian arahan oleh Perwira Pengawas Ipda Rahmat Kurniawan, didampingi Perwira Pengendali Aiptu Horas Situmorang.
Baca Juga:
Polres Samosir Membangun Pengamanan Rekapitulasi Pemilu 2024
"Personil yang terlibat dalam patroli presisi tersebut melibatkan piket satuan fungsi Polres Samosir dan Bintara Remaja. Kegiatan diawali dari Mako Polres Samosir," ujarnya.
Kapolres Samosir juga memberikan arahan kepada personil yang akan melaksanakan patroli. Ketika melaksanakan kegiatan patroli, personil yang melaksanakan kegiatan patroli dialogis nantinya dapat membangun kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian.
"Amanat dari Kapolres Samosir, agar dalam melaksanakan kegiatan bertugas dengan humanis, menghindari arogansi dan menjaga citra Polri, khususnya Polres Samosir," ungkapnya.
Baca Juga:
Melalui Darat dan Laut, Personel Polres Samosir Kawal Logistik Pemilu 2024
Dalam pesan WhatsApp-nya, Kapolres Samosir menjelaskan bahwa kegiatan Patroli yang telah dilaksanakan berada di seputaran Kota Pangururan, tempat keramaian, dan rawan kerumunan, Warung Tuak Ompuratus, Simpang 4 Jalan Gereja Kelurahan Pasar Pangururan, serta objek vital Pemilu seperti Kantor KPU, Gudang Logistik Pemilu KPU, dan Kantor Bawaslu.
"Hasil patroli yang dilakukan, tidak didapati kendaraan yang menggunakan Knalpot Blong, dan tidak ditemukan masyarakat yang membawa senjata tajam, narkoba, dan miras di tempat hiburan dan keramaian serta para pengendara kendaraan," ucapnya.
AKBP Yogie Hardiman juga menyampaikan bahwa dalam pelaksanaan patroli tersebut, personil yang bertugas tidak melihat adanya aksi balapan liar, geng motor serta pembuatan tindak pidana jalanan lainnya.