Dalam arahannya, Kapolres Toba, Akala Fikta Jaya meminta petugas di lapangan bisa bersinergi, dan dapat menjalin suatu komunikasi yang baik, serta bisa saling melengkapi, untuk mencapai target-target yang menjadi kepentingan bersama.
Sementara itu, Bupati Toba Poltak Sitorus berharap, angka kecelakaan lalu lintas di Toba bisa 0 (nihil), selama liburan ini.
Baca Juga:
Sambut Idul Fitri 1443 H Warga Binjai Padati Jalanan
Bupati Poltak juga meminta kepada Dinas Koperindag, agar memantau ketersediaan bahan bakar minyak di SPBU, yang berpotensi memicu terjadinya kemacetan.
Selanjutnya melakukan tindakan preventif (pencegahan) terjadinya kemacetan, di daerah rawan, seperti di Kota Balige, Laguboti, Silimbat, dan Porsea.
“Kendaraan yang lewat dapat dialihkan dari By Pass, untuk mengurangi kemacetan di Kota Balige, dengan melengkapi rambu-rambu jalan dan penunjuk arah,” kata Bupati Poltak Sitorus.
Baca Juga:
Empat Strategi Kemenhub untuk Urai Kepadatan Pelabuhan Merak
Seterusnya, jalan berlobang di Aek Natolu, Dinas PU, diminta untuk mencari material, paling tidak menutupi lobang tersebut.
Untuk BPBD harus siaga 24 jam terhadap bencana di pantai, apalagi belakangan ini ada ditemukan beberapa kasus tenggelam.
"Jangan sampai ada nanti persoalan terjadi karena tidak kehadiran kita. Jadi pastikan petugas kita disiplin, hadir tepat pada waktunya," ujar Bupati Poltak.