TOBA WAHANANEWS.CO-Medan, Debat pilkada Toba berlangsung di Medan, Senin malam (18/11), Dalam debat tersebut, ketiga paslon hadir dan saling beradu argumen soal program dan sejumlah pertanyaan yang disampaikan oleh panelis.
Selama debat, Cabup Poltak Sitorus menyampaikan pendapatnya dengan menambahkan keterangan seputar masa kepemimpinannya. Cawabup Audi Murphy dari paslon berbeda menyindir Cabup Poltak Sitorus. Ia sebut cabup Poltak Sitorus sepertinya sedang menyampaikan laporan pertanggungjawaban.
Baca Juga:
Pj Bupati Toba Agustinus Panjaitan, Moga Masyarakat Memilih Sesuai Hati Nurani
"Karena dalam debat tadi, kita dengar dan lihat bagaimana Poltak Sitorus selalu membandingkan apa yang dilakukan bupati sebelumnya dan dirinya," ujar Cawabup Toba Audi Murphy Sitorus, setelah usai debat pilkada, Senin 18/11/2024.
Menurut Audi Murphy Sitorus, debat bertujuan menyampaikan visi-misi serta program paslon membangun Toba 5 tahun kedepan. Dengan demikian, secara kritis, masyarakat memilih paslon yang tepat memimpin Toba melalui pilkada 2024 ini.
"Padahal, debat ini bertujuan bagaimana masing-masing paslon menyampaikan programnya untuk pembangunan Kabupaten Toba 5 tahun kedepannya," terangnya.
Baca Juga:
Adikara Surati BPS Toba Untuk Krasifikasi Jumlah Wasatawan 2,8 Juta Yang Disampaikan Paslon 01 Saat Debat Publik
"Sehingga masyarakat Toba dapat menentukan pilihannya," ungkapnya.
Selanjutnya, Cabup Effendi Napitupulu menyampaikan, pihaknya berharap masyarakat Toba dapat memilih secara bijak siapa yang menjadi bupati dan wakil bupati Toba pada periode 2024-2029.
"Toba mantap 2030. Visi ini akan kita realisasikan dengan 6 misi. Dalam debat tadi sudah kita sampaikan. Kita berharap masyarakat memilih paslon Effendi - Murphy sebagai bupati dan wakil bupati Toba untuk 5 tahun kedepan," tutur Effendi Napitpulu.