WahanaNews.co | Hinca Pandjaitan, Anggota Komisi III DPR RI dari Partai Demokrat memimpin rapat persiapan Penobatan Raja Maropat II Bius Siantar, di Desa Narumonda VII, Kecamatan Siantar Narumonda Kabupaten Toba, Sumatera Utara, Rabu (8/12/2021). Konsep Besarnya adalah Toba Marudur 2022.
“Kami hari ini bersama raksa ni harajaon Raja Sijorat X ada disini melakukan rapat persiapan untuk pesta budaya. Dalam rangka budaya kami di bius siantar kami menyebutnya TOBA MARUDUR 2022,” kata Hinca.
Baca Juga:
“Wine Mangga” Samosir Diperkenalkan di Bazar UMKM Kaldera Toba
Dia mengatakan bahwa pelaksanaan rapat itu merupakan sejarah bagi perjalanan suku batak dimanapun berada, khususnya yang berada di wilayah Kerajaan Sijorat.
“Kepada masyarakat Toba secara umunya, khususnya keturunan dari raja sijorat di empat bius sitorang, parsambilan, sigumpar, dan siantar) mari kita sama-sama entah kita yang ada di sini ataupun di daerah perantauan di seluruh dunia untuk mensukseskan acara ini karena ini acara kita semua untuk kita sumbangkan ke bangsa dan negara bermanfaat bagi kita semua,” kata Hinca.
Secara singkat, Hinca mengungkap sejarah Kerajaan Sijorat. Dikatakan, Raja Sijorat VIII adalah tandem Sisingamangaraja XII di Tanah Batak, yang berpusat di Toba habinsaran.
Baca Juga:
HUT Kabupaten Toba ke-23 Ada "Opera Simardan", Ini Rangkaian Kegiatan Pemkab
“Secara singkat, Raja Sijorat X yang meneruskan. Jadi dia gak setara dengan Raja Sisingamangaraja XII. Yang Sisingamangaraja XII tandemnya itu Raja Sijorat VIII,” tuturnya.
Lebih lanjut, Raja Sijorat Membagi wilayahnya menjadi empat wilayah (Bius), yaitu Bius Siantar, Parsambilan, Sitorang, Sigumpar. Dan, wilayah itu dipimpin Raja Bius yang dinamai Raja Maropat.
Kini, Bius Siantar dipimpin Raja Maropat III, Keturunan Raja Marpaung Simorong-orong.